SriSundari – Sensasi keindahan yang ditawarkan Pulau Pahawang, benar-benar menakjubkan! Sulit ditampik begitu suguhan laut biru nan jernih dengan hamparan pasir putihnya, mencuri hati siapapun yang melihatnya. Sepanjang mata memandang, keindahan pantainya terbentang luas berdampingan dengan sejuknya warna hijau dari rimbunan hutan mangrove.
Sederet potensi bahari pun siap memanjakan kesibukan wisatawan yang akan menghabiskan waktu di Pulau Pahawang ini. Disajikan dengan panorama laut birunya nan jernih, yang diwarnai keanekaragaman jenis terumbu karang serta ramainya lalu lalang ikan-ikan nan cantik. Keindahan alam bawah laut ini dapat dinikmati melalui kegiatan snorkling atau pun diving.
Pulau yang memiliki luas kurang lebih 700 hektare dengan keliling 12 kilometer ini terbagi menjadi dua, yakni Pulau Pahawang Besar dan Pulau Pahawang Kecil. Masing-masing pulau memiliki daya tarik tersendiri.
Pulau Pahawang Besar lebih terkenal sebagai spot wisata dan pusat snorkling dengan sajian berbagai jenis terumbu karang yang turut menghiasi keindahan dalam lautnya. Makanya, wisatawan banyak memadati pulau ini untuk menikmati keseruan wahana lautnya.
Sementara untuk wisatawan yang lebih senang menghabiskan waktu di tempat yang tenang dan belum dijamah banyak orang, Pulau Pahawang Kecil yang memiliki luas 13 hektar ini wajib dikunjungi. Wisatawan juga bebas mengeksplor keindahan alam dan ketenangan suasana di pulau ini serta mengunjungi goa bawah laut dan kapal selam yang dihuni kumpulan ikan nemo.
Keunikan lainnya, adanya Jembatan Tanjung Putus melalui Pulau Pahawang Kecil. Jembatan ini menghubungkan Pulau Pahawang Kecil dengan Pulau Tanjung Putus yang juga memiliki keindahan alam yang begitu mempesona.
Untuk menjelajahi keindahan bawah laut, wisatawan dapat menyewa peralatan dari warga setempat dengan biaya terjangkau. Selain keseruan snorkling dan diving, wisatawan juga dapat menikmati keseruan lainnya dengan menaiki banana boat.
Serta yang tak kalah heboh dan memiliki kekuatan magis, menarik wisatawan untuk menginap disini, yaitu adanya penginapan yang mengapung di atas permukaan laut. Penginapan atau resort yang mengapung di atas permukaan laut ini, layaknya resort mewah di Kepulauan Maldives.
Suasana penginapan disini, selain menyajikan panorama indah, menyajikan suasana yang tenang dan nyaman, benar-benar membuat kerasan siapapun yang singgah kesini. Wisatawan pun juga dapat menikmati keindahan sunset ataupun sunrise. Rumah-rumah apung ini juga sudah dilengkapi dengan AC, dispenser, water heater, hingga menu sarapan pagi.
Objek wisata yang terletal di Teluk Lampung ini, masuk dalam wilayah Kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung. Keberadaan Pulau Pahawang termasuk dekat dengan ibukota Bandar Lampung, karena berjarak sekitar 2 jam waktu tempuh melalui kapal sewa yang berada di Dermaga Ketapang.(NA)