SriSundari – Parade 1 Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2026 resmi di buka, Kamis (6/11/2025). Kegiatan yang menjadi ruang kreatif para pelaku industri fashion ini diselengggarakan pada 6-9 November 2025 di Kartika Expo, Balai Kartini, Jakarta.
Ditargetkan, gelaran fashion terbesar di Indonesia ini akan mencapai transaksi hingga UUSD 10 juta atau setara sekitar Rp 166,9 milyar.
“Minat pembeli asing cukup tinggi menjelang pembukaan acara. Konfirmasi hingga tanggal 4 November sudah ada buyer asing dengan nilai MoU mencapai USD12,28 ribu,” ungkap Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso, yang turut hadir mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, dalam pembukaan JMFW 2026.
Lebih lanjut Mendag Budi menyampaikan, akan hadir beberapa buyer luar negeri dan juga akan dilakukan business matching yang difasilitasi perwakilan dagang.

Sebelumnya, dalam sambutannya Menko Pangan Zulkifli menyampaikan, Industri fashion dan tekstil adalah salah satu sektor padat karya terbesar di Indonesia. Tahun 2023, total tenaga kerja sektor tekstil dan pakaian jadi diindikasikan mencapai sekitar 3,9 juta orang, atau hampir 20% dari total pekerja sektor manufaktur nasional. Sementara data dari sektor ekonomi kreatif menunjukkan bahwa subsektor fashion mampu menyerap hingga 17% (sekitar 25–26 juta) dari total angkatan kerja ekonomi kreatif nasional pada 2024–2025.
Menko Pangan juga meyakini bahwa JMFW 2026 akan jadi wadah untuk bersinergi dan berkolaborasi, sehingga dapat menghasilkan karya yang bernilai tambah, berdaya saing, dan mengangkat derajat kehidupan masyarakat Indonesia.
JMFW 2026 mengusung tema ‘Essential Lab: Crafting the Future of Modest Fashion for Every Lifestyle’, melibatkan lebih dari dua ratus jenama, termasuk dari kalangan UMKM.
Acara terbagi dalam empat agenda utama, yaitu Fashion Show, Trade Exhibition, Talkshow dan Workshop, serta Business Matching dan Networking.
Rangkaian fashion show akan menampilkan karya desainer dan label modest fashion Tanah Air yang memadukan wastra Nusantara dengan desain modern.
Acara ini turut dihadiri oleh Anggota Komisi XII DPR RI, Putri Zulkufli Hasan; Para Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Kementerian Perdagangan; Para Desainer; dan Para Pelaku Usaha Modest Fashion di Indonesia.(NA)








