SriSundari – Arung Jeram merupakan sebuah kegiatan petualangan yang dilakukan berkelompok dengan mengarungi sungai yang menggunakan perahu karet di atas arus sungai yang cukup deras atau berjeram. Kegiatan ini juga disebut Rafting, yang dapat memacu adrenalin dan kemampuan fisik, seperti kekuatan otot lengan dan kelentukan.
Untuk dapat mengarungi derasnya air sungai, dibutuhkan kerjasama tim yang baik. Dengan kompaknya sebuah tim, saling bahu membahu sehingga perahu pun dapat bertahan dan tidak jatuh atau terbalik serta dapat mengarungi derasnya arus sungai.
Siapa pun dapat mengikuti kegiatan arung jeram ini, baik pemula, tanpa memandang latar belakang fisik atau pengalaman sebelumnya, meskipun berbagai resiko siap menghadang, seperti terbaliknya perahu atau terbawa arus yang deras.
Namun, untuk menghindari risiko yang fatal, sebaiknya peserta arung jeram harus mengikuti instruksi dari pemandu dan mematuhi peraturan keselamatan. Dan dalam setiap perahu, ada seorang navigator yang handal dan sudah berpengalaman. Keberhasilan dalam arung jeram bukan hanya hasil usaha individu, tetapi juga hasil dari kerjasama yang baik dan komunikasi efektif di antara seluruh anggota tim
Salah satu tempat Rafting yang banyak digemari adalah Arung Jeram Sungai Cisadane, Bogor. Jarak arung jeram ada tiga pilihan yaitu 7 km, 11 km dan 15 km. Para penyuka wisata petualangan akan sangat menikmati keindahan dan suasana sejuk yang ditawarkan oleh kegiatan arung jeram di Sungai Cisadane ini.
Petualangan mulai dirasakan ketika peserta memasuki perahu karet di tepian sungai, didampingi oleh pemandu yang berpengalaman. Lalu para peserta akan diajak mengarungi arus deras, merasakan pacuan adrenalin saat menghadapi jeram dan dinamika liar sungai. Pada momen ini, peserta akan merasakan sensasi seolah berada di dunia yang benar-benar berbeda, terbenam dalam keindahan sekaligus tantangan alam liar.
Arung Jeram di Sungai Cisadane memiliki jeram-jeram dengan tingkat kesulitan yang berbeda. Salah satu daya tarik disini adalah DAM yang memiliki ketinggian 3 meter serta tingkat kemiringan hampir 90 derajat.
Arung Jeram di Sungai Cisadane diwarnai dengan banyak keseruan, memberikan suguhan liburan yang menyegarkan jiwa dan raga sekaligus meningkatkan rasa sosialisasi. Menjadi pengalaman yang tak terlupakan dengan pemandu arung jeram profesional, standar keselamatan internasional dan sepenuhnya diasuransikan
Sungai Cisadane berlokasi di daerah Bogor, yang membentang sepanjang 80 km melewati kabupaten Bogor (Jawa Barat) hingga Tanggerang (Banten) dan bermuara dilaut jawa. Air yang mengalir di sungai ini berasal dari Gunung Salak Pangrango, melewati jeram-jeram yang menantang dan pemandangan hutan tropis nan menawan.
Sungai Cisadane dengan titik luncur (start point) berada di Caringin, Bogor dikategorikan pada grade 3+, yang memiliki spesifikasi jeram yang tidak beraturan dengan riam-riam yang diiringi gelombang-gelombang yang tidak terduga.
Bagian yang menantang pada jalur Cisadane adalah lintasan pengarungan yang memiliki jeram dengan arus yang kuat, sehingga kegiatan arung jeram menjadi lebih menantang dan mengasyikkan.
Yah, kegiatan arung jeram di Sungai Cisadane menawarkan sensasi pengarungan jeram yang tidak akan terlupakan bagi para penyuka wisata petualangan. Apalagi akses jalan menuju lokasi Arung Jeram dapat dilalui melalui kendaraan pribadi atau pun bus besar. Dari Jakarta membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dalam kondisi normal.(NA)